Keindahan Bawah Laut Pantai Nglambor

 
     Pantai Nglambor terletak di Desa Purwodadi, Kecamatan Tepus, Gunungkidul, dan berjarak sekitar 70 km dari Kota Yogyakarta. Pantai ini diapit oleh Pantai Siung dan Pantai Jogan. Untuk mencapai Pantai Nglambor wisatawan bisa mengikuti jalur menuju Pantai Siung. Setelah pos retribusi Siung, wisatawan akan bertemu dengan pertigaan. Silahkan belok kanan mengikuti pertigaan dengan jalur makadam, Pantai Nglambor ada di ujung jalan tersebut.

      Pulau yang ada di pantai inilah istimewaannya, jika dilihat dari atas pulau tersebut bagai kura-kura raksasa, yang satu hendak menepi, yang satu hanya kelaut. Keberadaan kedua pulau tersebut meredam ombak besar dari laut selatan yang hendak menyerang pantai ini. Selain itu pantai ini mempunyai terumbu karang yang cantik, dan terdapat biota laut yang hidup disana. Karena hal tersebut pantai ini dipilih sebagai tempat snokring di Jogja. Terdapat pula segemerincik air yang keluar dari bawah batuan tebing sebelah barat. Air tersebut banyak dimanfaatkan oleh warga setempat untuk air minum, mencuci, sumber air lading mereka dan lain-lain. Untuk itu sebisa mungkin kita sebagai pengunjung pantai ini untuk tidak mengotori sumber air tersebut. Source : c
       Air laut yang cukup jernih menjadikan wisatawan bisa melihat karang, rumput laut, ikan warna-warni yang berkejaran, serta aneka biota penghuni laut dari permukaan. Wisatawan pun bisa snorkeling atau berenang di pantai ini tanpa harus khawatir tergulung ombak besar. Traveling dengan menikmati keindahan bawah laut, ya Pantai Nglambor masuk menjadi pilihan yang wajib dikunjungi Anda jika berkunjung ke Jogja. Saat Anda ingin gathering bersama keluarga, atau rekan kerja, atau hanya sekedar piknik saja, Training77 siap mendampingi kegiatan Anda di Pantai Nglambor. Untuk informasi lebih lanjut silahkan menghubungi hotline di bawah ini.

HUBUNGI KAMI : TRAINING77
Office : Perum Citra Indah Blok U.12 Merbung, Klaten, Jateng, Indonesia
Telp. (0272) 325647 Hotline / WA : 0852.9228.6625
www.Training77.com Email : infotraining77@gmail.com
Fb : Wisata Outbound ! Twitter : @infotraining77 ! Pin BB : 5B4EA4B8


Instagram : infotraining77

Posting Komentar

0 Komentar